
SURYAKEPRI.COM – Gubernur Kepri H Nurdin Basirun menegaskan dia akan melakukan dan melayani masyarakat sebaik mungkin. Segala tantangan yang dihadapi, harus menjadi pemicu untuk memberikan yang terbaik pada masyarakat. Ini juga agar negeri ini bisa berdaya saing.
“Kita yang mendapat tempat di pemerintahan, beri yang terbaik untuk masyarakat,” kata Nurdin saat menghadiri Raimuna Daerah, di Halaman Gedung Pramuka, Dompak, Tanjungpinang, Ahad (24/9) petang.
Sepanjang Ahad ini, berbagai rangkaian kegiatan diikuti Gubernur Nurdin. Selain dihadiri Gubernur, rangkaian kegiatan itu juga dihadiri Sekdaprov H TS Arif Fadillah, Ibu Hj Noorlizah Nurdin Basirun, Ibu Hj Rismarini Arif Fadillah dan segenap kepala OPD di lingkungkan Pemprov Kepri.
Gubernur bersama ribuan masyarakat Kepri mengikuti senam sehat bersama dan jalan santai. Setelah melepas peserta jalan santai, Gubernur langsung ikut jalan bersama. Sesekali Gubernur berlari-lari kecil di antara ribuan peserta.
Beberapa masyarat ikut menyapa dan ada juga mengajak foto bersama. Setelah itu, Nurdin ikut membagikan hadiah-hadiah untuk peserta jalan santai dwngan mencabut doorprize.
Usai rangkaian jalan santai, Gubernur menghadiri Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di TCC Mall Tanjungpinang. Begitu tiba di TCC, Nurdin langsung menuju tempat mengukur tensi darah.
Setelah memastikan tensi darahnya, Nurdin melihat peserta donor darah. Nurdin melihat Danrem 033 WP Brigjen Fachri yang sedang mendonorkan darahnya. Setelah itu, bersama Sekda Arif, Nurdin melihat anak-anak yang mengikuti sunatan massal.
Gubernur kemudian menyambut rombongan Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (BAMUS Betawi) di Gedung Daerah. Sebanyak 30 orang Bamus Betawi dipimpin langsung Ketua Bamus Betawi Zainuddin.
“Mari kita sambung dan pererat kebersamaan antara kita. Kita semua saudara untuk itu jangan bosan datang ke Kepri. Selain melakukan kunjungan kerja, di Kepri bisa dimanfaatkan berkunjung ke tempat-tempat bersejarah terkait kerajaan Melayu,” ujar Nurdin.