SURYAKEPRI.COM – Setiap selesai melaksanakan safari ramadhan buka puasa dan sholat tarawih berjamaah, selalunya Wagub Kepri H Isdianto mengajak jamaah berbincang- bincang santai.
Banyak hal dan persoalan yang dibicarakan dan disampaikan saat bincang – bincang tersebut. Dan semua permasalahan itupun ada yang langsung diiyakan, ditunggu untuk dibicarakan hingga dipersilakan jamaah mengajukan sebuah proposal guna bisa diakomodir nantinya.
Malam itu usai melaksanakan buka puasa di Masjid Al Ikhlas Perum Persero dan Al Maghfiroh Palm Raya Tanjung Sengkuang Batu Ampar Kota Batam, Isdianto memutuskan bergegas menuju rumah H Syarifudin. Dirumah yang sederhana tersebut, diliatnya sosok tua yang sudah sejak 2007 lalu mengalami stroke dan lumpuh.
BACA: Wagub Kepri Isdianto Ajak Bersyukur Atas Apa Yang Diberi
BACA: Puri Khayangan Siap Pengembangan Pembangunan Tower Baru Di Lokasi Berbeda
BACA: Tiket Pesawat Jakarta-Makassar Tembus Rp 24 Juta
