Friday, March 29, 2024
HomeLainnyaNasionalRumah Wartawan di Aceh Dibakar Orang tak Dikenal

Rumah Wartawan di Aceh Dibakar Orang tak Dikenal

spot_img

Di samping ibunya, kata Asnawi, anaknya yang masih lima tahun, M Hanif, juga bertanya. “Ayah, ayah, mobil dan rumah kita siapa yang bakar, ayah naik apa dan tinggal di mana kita,” kata Asnawi Luwi mengutip pertanyaan anaknya itu.

Menanggapi pertanyaan ini, Asnawi, mengatakan untuk sementara mereka tinggal di rumah Wawak (familinya). Namun, ia juga harus membohongi anaknya.

Ia mengatakan musibah ini diduga karena ada anak-anak bermain api, sambil menasihati anaknya agar jangan bermain api.

“Lalu kalau kerja naik apa ayah,” tanya anaknya lagi.

Asnawi pun menyemangati anaknya. “Kita akan naik mobil lain yang Insya Allah diberikan Allah nantinya,” jawab Asnawi.

Lisnawati, istri Asnawi memastikan ingat wajah orang tinggi besar yang datang ke rumah menanyakan kepadanya kemana Pak Asnawi, dua hari sebelum musibah itu terjadi.

“Orangnya berpostur tinggi besar datang ke rumah seperti mengamati kondisi. Saat saya tanya mau cari siapa, orang itu langsung balik bertanya, Pak Asnawi ke mana?” kata Lisnawati, istri Asnawi, perempuan asal Montasik, Aceh Besar yang bekerja sebagai bidan desa di Kecamatan Lawe Sigala-gala, Aceh Tenggara.

Sambil mengintip dari balik jendela, Lisnawati menjawab suaminya sedang di Banda Aceh ada rapat kerja di Kantor Serambi.

“Apa ada yang mau bapak titip pesan biar saya sampaikan. Atau kalau penting sekali hubungi saja nomor hp beliau, apa Bapak ada nomor hp-nya?” timpal Lisnawati sambil memberikan nomor hp Asnawi karena menurut orang tersebut dia tidak punya nomor Asnawi.

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER