Friday, March 29, 2024
HomeBatamBupati Lingga Alias Wello Balik Lagi ke Polresta Barelang: "Tidak, Tidak, Tidak...

Bupati Lingga Alias Wello Balik Lagi ke Polresta Barelang: “Tidak, Tidak, Tidak Apa-apa Kok”

spot_img

BATAM, SURYAKEPRI.COM – Setelah berhasil menghindari para awak media dan meninggalkan Polresta Barelang, Bupati Lingga, Kepri Alias Wello tiba – tiba terlihat kembali mendatangi Polresta Barelang, sekitar pukul 13.30 wib.

Sebelumnya ia telah datang ke Mapolresta Barelang sekitar pukul 11.00 WIB. Namun ia sempat keluar dan terlihat kembali saat datang yang kedua kalinya.

Baca: Alias Wello Diam-diam Datangi Polresta Barelang – Saat Hangat Kasus Bupati Kotawaringin Timur

Baca: Fakta-Fakta KPK Geledah Rumah Hendi, Nasib Bupati Supian Hadi, dan Mobil Titipan di Polda Kepri

Ia tampak menggenakan batik berwarna biru. Masih seperti pada kedatangan awal, ia sempat sembunyi-sembunyi.

Mengetahui keberadaan awak media yang masih berada di lobi, pria tersebut langsung memutar langkahnya untuk masuk melalui pintu samping.

Saar ditanyai, Alias Wello menolak menjawab pertanyaan awak media terkait kedatangannya ke Polresta Barelang.

Ia bahkan terkesan diam, sambil mempercepat langkahnya untuk masuk ke ruang penyidikan.

“Gak, gak, gak ada apa – apa kok,” tuturnya singkat.

Sebelumnya, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengungkapkan dalam kasus izin pertambangan di Kota Waringin Timur, KPK telah menetapkan bupati Supian Hadi sebagai tersangka.

Kasus ini diduga merugian keuangan negara sekitar Rp 5,8 triliun dan US$ 711 ribu yang dihitung dari eksplorasi hasil pertambangan bauksit, kerusakan lingkungan dan kerugian kehutanan akibat produksi dan kegiatan pertambangan yang dilakukan PT FMA, PT BI dan PT AIM.

Dari kasus ini KPK juga telah menggeledah rumah pengusaha di Tanjungpinang, Hendi pada Rabu.(dio)

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER