

JAKARTA, SURYAKEPRI.COM – Plt. Gubernur Kepulauan Riau H. Isdianto menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran ( DIPA ) dan Buku Daftar AlokasTransfer ke Daerah Serta Dana Desa Tahun 2020 dari Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Kamis (14/11/2019).
Total DIPA yang diterima Isdianto untuk Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau tahun 2020 nanti sebesar Rp8.617 triliun. Selanjutnya DIPA ini akan diserahkan kepada masing-masing instansi vertikal di Kepulauan Riau, bupati, walikota, TNI, Polri dan instansi lainnya yang berhak menerima di Kepulauan Riau pada hari, Selasa (19/11/2019).
Mengulang arahan yang disampaikan Presiden RI Joko Widodo, Isdianto berharap DIPA yang diterima oleh Pemerintah Provinsi Kepri ini bisa membawa dampak baik bagi, tetutama untuk mempercepat pembangunan di Provinsi Kepri. Dengan cara melaksanakannya secara tidak ditunda-tunda dan tepat sasaran. Sehingga hasilnya bisa dirasakan masyarakat luas.
“Tentu kita mendukung apapun yang disampaikan Presiden tadi. DIPA yang kita terima ini agar membawa dampak positif bagi perekonomian di daerah. Caranya, kita lakukan dengan cepat, tepat dan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat,” kata Isdianto.