FOTO-FOTO, Heboh di Sei Beduk Pelaku Hipnotis Nyaris Tertangkap Warga

Warga Mangsang Pergoki Pelaku Hipnotis di Batam, Kamis (30/1/2020). (Foto: Suryakepri.com/Romi)
Warga Mangsang Pergoki Pelaku Hipnotis di Batam, Kamis (30/1/2020). (Foto: Suryakepri.com/Romi)

BATAM, SURYAKEPRI.COM – Warga Mangsang, Sei Beduk dihebohkan dengan kehadiran seorang pria diduga pelaku hipnotis yang viral beberapa hari belakangan ini.

Pria yang identitasnya belum diketahui itu awalnya duduk di atas sepeda motor Honda Beat warna putih kombinasi merah BP 2797 GB di depan Kantor Lurah Mangsang, Kamis (30/1/2020) sekitar pukul 9.15 WIB.

Ciri-cirinya mirip dengan pelaku hipnotis yang meresahkan masyarakat Sei Beduk.

Yakni, berbadan kurus, tinggi sekitar 170 cm. Hidung mancung, kulit agak hitam, muka berjerawat, memakai gelang dan Kalung Rantai.

Kejadian itu dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Sei Beduk, Ipda Budi Santoso bahwa warga sempat mengejar terduga pelaku.

“Pelaku memaksa menjalankan sepeda motornya, dan warga berusaha mengangkat sepeda motornya hingga laki – laki tersebut jatuh,” kata Budi, Kamis (30/1/2020).

Berikut foto-foto saat warga mengamankan pria yang diduga sebagai pelaku hipnotis di Sei Beduk: