Tuesday, April 16, 2024
HomeBatamKegelisahan Warga Citra Batam, Ganti Rugi Tembok Roboh Pollux Habibie Belum Sepakat,...

Kegelisahan Warga Citra Batam, Ganti Rugi Tembok Roboh Pollux Habibie Belum Sepakat, Timbul Masalah Baru Lagi

spot_img

Lanjut Maman, sebenarnya warga Citra Batam sudah lama tidak terima berdirinya bangunan Pollux Habibie, karena kerusakan yang disebabkan oleh pembangunan berdampak ke rumah warga.

“Banyak rumah warga yang retak-retak akibat paku bumi dari Pollux ini, tapi pihak Pollux pintar menyembunyikannya,” katanya.

Menurut Maman, kesepakatan Pollux Habibie dan warga Perumahan Citra Batam terkait adanya kompensasi atau rugi belum ada kejelasan. Pasalnya, rapat internal yang digelar pihak Pollux dan warga belum ada keputusan.

“Masa iya kami diajak rapat di tempat umum. Selain itu, dari pihak Pollux hanya mendata warga yang terkena dampak ambruk pagar, tapi berapa ganti rugi tidak ada disebutkan,” kata Maman.

Maman menjelaskan, warga meminta ganti rugi Rp25 juta, tapi pihak Pollux belum memastikan berapa ganti rugi yang diberikan.

“Selain itu, warga juga sepakat, agar pihak Pollux melakukan evaluasi atas kejadian kemarin karena struktur ke tiga bangunan sama,” ujarnya.

Ia dan seluruh warga Citra Batam berharap pihak Pollux Habibie segera merealisasikan ganti rugi dan melakukan evaluasi kembali atas kejadian kemarin, agar kejadian tersebut tidak terulang dengan tiga pagar pembatas lainnya.

“Kami minta cepat di evaluasi dan ganti rugi segera diberikan,” ujar Maman. (*)

Penulis: Romi Kurniawan|Editor: Ucu Rahman

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER