Friday, March 29, 2024
HomeKEPRIBintanUngkap Kasus Illegal Fishing, Kapolsek Tambelan dan Masyarakat Terima Penghargaan dari Kapolres...

Ungkap Kasus Illegal Fishing, Kapolsek Tambelan dan Masyarakat Terima Penghargaan dari Kapolres Bintan

spot_img

BINTAN, SURYAKEPRI.COM – Kapolres Bintan AKPB Boy Herlambang memberikan penghargaan kepada sejumlah personel yang berprestasi.

Salah satunya Kapolsek Tambelan IPDA Missyamsu Alson bersama 13 orang lainnya setelah berhasil mengungkap kasus illegal fishing di perairan Tambelan baru-baru ini.

“Bersyukur sekali Pak Kapolres memberikan penghargaan kepada kami dan pihak TNI dan masyarakat Tambelan yang berhasil mengungkap kasus illegal fishing,” kata Alson kepada Suryakepri.com, Senin (10/2/2020)..

Dengan diperolehnya penghargaan ini,  kata Alson, pihaknya akan terus berupaya melaksanakan tugas sebaik-baiknya.

“Yang jelas kita tidak ingin sombong dengan penghargaan ini, akan kita jadikan sebagai motivasi untuk mengukir prestasi yang lebih besar,” kata Alson.

Baca Juga: Karantina Dukung Ekspor Santan Kelapa Asal Bintan, 33 Ton Sudah Dikirim ke Jerman

Baca Juga: Kapolres Bintan Dapat Penghargaan dari Kapolri, Ini Pesan AKBP Boy Herlambang

Selain memberikan penghargaan kepada Tolsek Tambelan, Kapolres Bintan juga memberikan penghargaan kepada petugas Polres Bintan dan masyarakat yang menyelamatkan warga yang hampir tenggelam di Perairan Serumpun Padi Emas, Trikora 4, Bintan.

Selanjutnya, penghargaan yang diberikan kepada Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Agus Hasanudin bersama 5 anggotanya yang diganjar penghargaan atas keberhasilan pengungkapan kasus pelaku perampokan lintas provinsi dalam operasi lilin 2019.

Terakhir, Bripka Teddy Saputra diberikan penghargaan dalam inovasinya Magrib Mengaji di Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur. (*)

Penulis : Muhammad Bunga Ashab|Editor: Ucu Rahman

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER