Friday, April 19, 2024
HomeTanjungpinangIsdianto Ajak Semua Kompak Hadapi Dampak Pandemi Corona Agar Masyarakat Terbantu

Isdianto Ajak Semua Kompak Hadapi Dampak Pandemi Corona Agar Masyarakat Terbantu

spot_img

“Kita ingin menekan laju penyebaran agar segera berhenti. Pengawasan juga diperketat di pintu-pintu masuk seperti pelabuhan dan bandar udara, serta kita juga terus mendata kebutuhan lainnya yang dibutuhkan selama diberlakukannya PSBB tersebut,” pungkasnya.

Baca: Dinkes Batam Hentikan Layanan Kesehatan Gigi di Seluruh Puskesmas, Ada Apa? 

Sementara itu, Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak usai mendengar paparan dari sejumlah BUMN mengapresiasi partisipasi yang telah berjalan yang dilakukan oleh BUMN.

“Kita harus satu pintu karena sudah ada tim gugusnya di tiap daerah sehingga setiap bantuan tersebar secara merata, kami juga saranka agar data secara cermat, kriteria siapa saja yang berhak menerima sembako,” pesan Jumaga.

Kemudian, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepri Dewi Kumalasari menyambut baik diadakannya Rakor ini, kehadiran BUMN diharapkan menjadi salah satu bentuk partisipasi untuk menyelesaikan permasalahan Covid-19 di Kepri.

“Kita tahu hingga kini kondisi di Kepri masuk ke tahap mengkhawatirkan, kami ingin memberi saran untuk lebih dahulu mendata setiap kebutuhan yang masih di butuhkan apalagi kita tidak tahu kondisi seperti ini akan berlangsung sampai kapan,” kata Dewi.

Lalu, Anggota DPRD Provinsi Kepri Lis Darmansyah mengatakan, dalam kondisi seperti ini tidak akan bisa selesai di kerjakan jika sendiri, kebersamaan dari semua sektor sangat dibutuhkan.

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER