Wednesday, May 15, 2024
HomeTanjungpinangMulai dari Takjil hingga Santap Sahur, Ini Cara Polres Tanjungpinang Berbagi kepada...

Mulai dari Takjil hingga Santap Sahur, Ini Cara Polres Tanjungpinang Berbagi kepada Warga

spot_img

TANJUNGPINANG, SURYAKEPRI.COM – Polres Tanjungpinang berbagi takjil dan buka puasa dan santap sahur selama bulan Ramadan.Seperti yang dilaksanakan jajaran Satuan Lalu Lintas jelang imsakiyah membagikan santap sahur, Selasa (28/4/2020).

Personel Sat Lantas berkeliling di sepanjang jalan Taman Laman Boenda gedung Gonggong dan sekitar pasar untuk membagikan makanan santap sahur kepada para petugas kebersihan taman, pemulung dan tuna wisma.

Sebelumnya, Sat Reskrim Polres Tanjungpinang juga membagikan takjil berbuka puasa disebar ke pengguna jalan, Senin (27/4/2020) sore.

Baca: BREAKING NEWS: Satu Keluarga di Karimun Kepri Positif Corona, Tertular dari Kakek 90 Tahun

Baca: Bagi-bagi Sembako Pemkab Karimun Kepri Habiskan Rp 6,6 M, Berikut Sebaran Paket Tiap Kecamatan

Baca: 7 Shio Mendapat Hoki Besar Besok, Ular-Kuda Bersiap Mendapat Rezeki Tambahan

Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal menyampaikan bahwa pelaksanaan pembagian makanan santap sahur dan takjil berbuka puasa ini akan terus dan rutin dilaksanakan oleh tiap fungsi satuan kerja dan polsek jajaran Polres Tanjungpinang selama sebulan penuh Ramadan.

“Di tengah wabah Covid-19 ini sekecil apapun bantuan yang disalurkan sangat berarti bagi orang-orang yang membutuhkan,” kata AKBP Iqbal.

Tidak hanya umat muslim, namun setiap orang berhak menerima makanan santap sahur dan takjil berbuka puasa ini.

“Semoga dengan dilaksanakannya agenda rutin ini dapat sedikit membantu dalam hal kebutuhan pangan masyarakat, khususnya yang benar-benar membutuhkan,” tutup AKBP Iqbal. (*)

Penulis : Muhammad Bunga Ashab

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER