
KPU Provinsi Kepri tunggu instruksi resmi terkait pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2020. Pemerintah dan DPR RI sepakat pilkada serentak tetap pada 9 Desember
TANJUNGPINANG, SURYAKEPRI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) saat ini masih menunggu intruksi resmi dari KPU RI terkait pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2020. Di mana Pilkada akan dilaksanakan pada Desember 2020 mendatang.
“Sampai saat ini belum ada instruksi tertulis (dari KPU RI),” kata Komisioner KPU Provinsi Kepri Arison selaku Divisi Teknis Penyelenggaraan kepada Suryakepri.com, Kamis (28/5/2020).
Sejauh ini, kata dia, pihaknya terus menerima info-info yang sifatnya penguatan kelembagaan yang disampaikan melalui rapat virtual.
Baca: Tahapan Pilkada Serentak Dimulai 15 Juni 2020, KPU Batam Cek Kesiapan Badan Ad Hoc
Baca: RAMALAN ZODIAK CINTA LUSA, Sabtu 30 Mei 2020, Leo Ada Pandangan Pertama, Libra Jaga Sarang Cinta