Thursday, April 18, 2024
HomeLainnyaNasionalCalon Independen Penantang Gibran-Teguh Lolos Verifikasi, Penjahit-Ketua RW Ini Sebut Punya Tim...

Calon Independen Penantang Gibran-Teguh Lolos Verifikasi, Penjahit-Ketua RW Ini Sebut Punya Tim Tikus Pithi

spot_img

BATAM, SURYAKEPRI.COM – Dua pasangan calon untuk pemilihan wali kota Solo resmi memegang “tiket” untuk maju dalam kontestasi Pilwakot Solo 2020.

Pasangan seorang penjahit dan Ketua RW, Bagyo Wahyono-FX Suparjo ( Bajo) yang merupakan penantang paslon Gibran-Teguh, mendapat tiket untuk melakukan pendaftaran sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota jalur perseorangan pada Pilkada Solo 2020.

Hal tersebut sesuai Berita Acara Nomor: 54/PL.02.2-BA/3375/KPU-Kota/VIII/2020 tentang Rekapitulasi Dukungan Bakal Pasangan Calon Perseorangan dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta Tahun 2020 Tingkat Kota Surakarta Masa Perbaikan.

Baca:VIDEO Unik, Merayap di Punggung Ular, Katak Ini Justru Selamat

Baca:RAMALAN ZODIAK CINTA HARI INI, Jumat 21 Agustus 2020, Gemini Melayang Indah, Libra Yakinkan Pasanganmu

Baca:Rekomendasi dari DPP PDI-P untuk Pilwakot Solo Turun, Ajukan Gibran Rakabuming Raka

Jumlah dukungan bakal calon perseorangan Bajo masa perbaikan dinyatakan memenuhi syarat (MS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo dalam rapat pleno Rekapitulasi Dukungan Bakal Calon Perseorangan di Solo, Jawa Tengah, Jumat (21/8/2020).

Ketua KPU Solo Nurul Sutarti mengatakan, pada masa perbaikan paslon Bajo sudah menyerahkan sebanyak 21.063 dukungan.

Setelah dihitung dan dilakukan verifikasi administrasi, termasuk melakukan klarifikasi ke Dispendukcapil yang memenuhi syarat untuk diverifikasi faktual sebanyak 16.700 dukungan.

“Dari rapat pleno rekapitulasi dukungan bapaslon perseorangan masa perbaikan jumlah dukungan yang memenuhi syarat untuk paslon Bajo sebanyak 10.202 dukungan,” kata Nurul, Jumat.

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER