BATAM , SURYAKEPRI.COM – Pjs. Gubernur Kepri Bahtiar Baharuddin menyebutkan bahwa RSKI (Rumah Sakit Khusus Infeksi) Pulau Galang bagai benteng pertahanan bagi masyarakat Kepri dalam menghadapi pandemi Covid-19. Maka itu, Pemprov Kepri memberikan perhatian khusus pada rumah sakit tersebut.
Hal itu diungkapkan Pjs Bahtiar Baharuddin saat melakukan kunjungan ke RSKI Pulau Galang, Rabu (7/10). Turut mendampingi Plh Asisten 1 Sardison, Kadis Kesehatan Kepri Mohammad Bisri, Kepala Badan Kesbangpol Lamidi, Kepala Biro Humas, Protokol dan Penghubung Zulkifli. Juru Bicara Satgas Covid-19 Kepri, Sekretaris BLC (Batam Lawan Covid-19) Kepri-Batam Chris Triwinasis, dan Kepala Bapelkes Batam Asep Zaenal Mustofa
“RSKI ini seperti benteng pertahanan bagi masyarakat Kepri dalam melawan wabah Covid-19. Maka saya mengucapkan terima kasih kepada Kepala Rumah Sakit RSKI Galang
.BACA :Â Bahtiar: Jangan Segan-Segan Ingatkan Saya
.BACA :Â Bahtiar Sampaikan Rancangan Anggaran Perubahan