BATAM, SURYAKEPRI.COM – Para Pendeta Alfa Omega yang ada di Kepri bersilaturahmi dengan calon gubernur Kepri HM Soerya Respationo di Taman Dutamas Jumat (20/11) siang.
Maksud dan tujuan kedatangan para pendeta ini, selain bersilaturahmi juga untuk memberikan dukungannya kepada pasangan Sinergi Kepri dalam pesta demokrasi yang tinggal dua pekan lagi.
Pendeta Jhonston Silitonga yang dituakan dari belasan pendeta yang hadir mengatakan, sudah lama kenal dengan sosok Soerya Respationo sejak pertama duduk di kursi DPRD Kota Batam.
Baca: Relawan Sinergi di Galang Siap Antarkan Kemenangan Soerya–Iman
Baca: Jelang Debat Cagub-Cawagub Kepri, Soerya-Iman: Bismillah, Santai Saja
Baca: Horas! Marga-marga Batak Siap Menangkan Sinergi Kepri-Luar Biasa
Hubungan baik itu terus terjalin dari belasan tahun silam hingga saat ini.
“Saya sangat kenal baik dengan Romo, makanya saya tak meragukan lagi sepak terjang Romo dalam dunia politik,” katanya.
Dikatakannya, untuk memimpin Kepri diperlukan sosok yang mompuni.
Kondisi Kepri, selain penduduknya yang sangat heterogen, Kepri juga merupakan wilayah kepulauan sehingga sangat dibutuhkan pemimpin yang harus dekat dengan semua kalangan masyarakat hingga mengetahui permasalahan Kepri.
“Dari semua tantangan dan aspek yang harus dipertimbangkan itulah, sosok pasangan kombinasi Romo dan Iman Sutiawan lah yang sangat pantas memimpin Kepri ke depan,” ujarnya.