Friday, March 29, 2024
HomeLainnyaNasionalGempa Majene: Warga Berhasil Evakuasi Angel dari Reruntuhan Bangunan

Gempa Majene: Warga Berhasil Evakuasi Angel dari Reruntuhan Bangunan

Penulis: Eddy Mesakh

spot_img

MAJENE, SURYAKEPRI.COM – Dengan peralatan seadanya, warga berhasil menyelamatkan Angel dari bawah reruntuhan bangunan yang roboh akibat gempa bumi 6,2 SR di Majene, Sulawesi Barat, Jumat (15/1/2021) sekitar pukul 01.28 dinihari WIB.

Bangunan yang roboh tersebut berlokasi di Jl KS Tubun III, Majene, Sulawesi Barat. Situasi menjadi lebih rumit karena pada saat bersamaan aliran listrik juga padam sehingga warga mengandalkan pencahayaan dari senter telepon genggam.

Dengan peralatan seadanya seperti potongan kayu, bahkan ada yang hanya menggunakan tangan kosong, warga berhasil mengeluarkan gadis kecil bernama Angel itu dari bawah reruntuhan bangunan yang roboh.

BACA JUGA:

Angel tampak berbaring bersama seorang lainnya yang tampaknya sedang pingsan. kemungkinan itu adalah Katrin yang disebutkan Angel dalam video yang beredar sebelumnya.

Anak kecil bernama Angel itu telah dievakuasi ke lokasi aman. Namun belum ada kabar mengenai nasib Katrin. .

Lihat video proses evakuasi di bawah ini:

https://twitter.com/Amar_097/status/1349863702724444160

Pagi ini, setelah suasana menjadi terang, ada postingan video dari akun Anak kampung sawah @maymarmas, menyorot banyak bangunan ambruk dan wilayah itu tampak porak-poranda.

Seperti dilaporkan sebelumnya, gempa Bumi kuat  berskala 6,2 SR mengguncang Majene, Sulawesi Barat, Jumat (15/1/2021) pada pukul 01:28:17. Kantor Gubernur Sulawesi Barat roboh.

Gempa berpusat di darat pada kedalaman 10 kilometer, koordinat 2,98 LS 118.98 BT. Itu sekitar 6 kilometer arah timur laut Majene.(*)

Gempa BumiGempa Kuat, Kantor Gubernur Sulbar Roboh, Majene, Gempa Majene, Sulawesi Barat, Terjebak Gedung Runtuh, RS Mitra Manakarra, Korban Gempa Mamuju, Evakuasi Korban Gempa Majene, Evakuasi Korban

 

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER