

SURYAKEPRI.COM – Striker Chelsea Timo Werner melakukan kesalahan mengerikan saat membela negaranya pada kualifikasi Grup J Piala Dunia 2022.
Memang, Jerman menang 4-0 atas tuan rumah Islandia di Laugardalsvoellur dan Timo Werner mencetak satu gol pada menit ke-89 berkat assist rekan sesama Chelsea Kai Havertz. Namun ada satu kejadian yang membuat geleng-geleng kepala (nonton videonya di bawah).
Sejak didatangkan dari RB Leipzig musim lalu, Werner menjalani musimnya di Stamford Bridge dengan cukup baik, tetapi dia tetap saja kesulitan mencetak gol.
Dia didatangkan The Blues untuk urusan membobol gawang lawan, tetapi sepanjang musim 2020/21, Werner ‘hanya’ membuat 6 gol di Liga Premier, meski juga mencatat 8 assist.
Secara keseluruhan, musim lalu Werner mencetak 12 gol dalam 55 penampilan untuk Chelsea. Bandingkan dengan ketajamannya saat bersama RB Leipzig dimana dia mencetak 34 gol dalam 45 pertandingan, yang membuat The Blues kepincut.
BACA JUGA:
- Pelatih Jerman Joachim Low Sesalkan Peluang Besar Muller dan Werner yang Terbuang
- West Ham 0-1 Chelsea: Akhiri Paceklik Gol, Werner Tentukan Hasil Akhir Derby London
- Chelsea Tidak Berencana Lepas Timo Werner Musim Panas Ini
Tetapi pada akhirnya, konversi golnya tidak sesuai harapan dan konsistensinya dipertanyakan. Bahkan sempat memunculkan rumor bahwa The Blues memasukkannya ke daftar jual pada jendela transfer musim panas lalu, meski akhirnya tidak terbukti.
Namun fakta bahwa Chelsea harus mengeluarkan £ 97,5 juta untuk memulangkan Romelu Lukaku dari Inter Milan musim ini, menggambarkan bahwa satu tahun percobaan Werner telah gagal.
Dan itu bukan statistik yang bisa ditebus dengan ‘tes mata’ karena siapa pun yang menonton pertandingan Chelsea musim lalu akan tahu betapa mengerikannya beberapa peluang bersih yang terbuang sia-sia oleh Werner.