Friday, March 29, 2024
HomeSportSepakbolaBarcelona Resmi Barpisah dengan Dani Alves

Barcelona Resmi Barpisah dengan Dani Alves

Editor : Sudianto Pane

spot_img

SURYAKEPRI.COM – Klub raksasa Spanyol, Barcelona resmi berpisah dengan Dani Alves setelah memutuskan untuk tidak akan memperpanjang kontraknya. Klub berjuluk Blaugrana itu  mempersilakan sang pemain untuk pergi pada bursa transfer musim panas ini.

Menurut laporan dari laman Diario AS, Kamis (16/6/2022), Barcelona telah ‘mengusir’ Alves secara halus dari Camp Nou. Pihak klub telah menghubungi Alves dan memberitahukan bahwa kontraknya tidak akan diperpanjang.

“Klub menghubungi bek Brasil pada Rabu ini untuk memberi tahu dia bahwa klub tidak akan memperpanjang kontraknya,” tulis Diario AS dalam laporannya.

.Baca : Zinedine Zidane Akan Segera Gantikan Pochettino di PSG

.Baca : Pensiun dari Real Madrid, Karim Benzema Fokus Jadi Pelatih

Kabar ini juga dikonfirmasi oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano. Melalui akun twitter pribadinya (@FabrizioRomano), ia menyampaikan Alves kemungkinan besar tidak akan berseragam Barcelona pada musim depan.

“Dani Alves ingin melanjutkan di Barcelona, dia terbuka untuk membahas kesepakatan jangka pendek untuk mempersiapkan dirinya untuk Piala Dunia. Tetapi klub telah memutuskan untuk menolak kemungkinan ini,” tulis Romano, dikutip pada Kamis (16/6/2022).

Sejalan dengan hal tersebut, Dani Alves juga telah mengumumkan berpisah dengan Barcelona untuk yang kedua kalinya. Namun, kali ini Alves lebih merasa senang karena mendapatkan kesempatan mengirimkan salam perpisahan kepada klub dan fans Barcelona.

“Sekarang waktunya telah tiba untuk perpisahan kita. Selama 8 tahun telah mendedikasikan untuk klub itu, warna-warna itu, dan rumah itu. Tapi seperti segala sesuatu dalam hidup, tahun-tahun berlalu, jalannya berbeda dan cerita-cerita itu ditulis untuk beberapa waktu di tempat yang berbeda, dan begitulah adanya,” tulis Alves di instagram pribadinya, @danialves, Kamis (16/6/2022).

Tak lupa, Alves juga mengucapkan terima kasih kepada staf, pelatih, hingga para pemain yang pernah merumput bersamanya di Barcelona. Pesan menyentuh dari Alves juga dibalut dengan video kenangan dirinya semasa di Barcelona.

“Bertahun-tahun lagi berlalu sampai sepakbola dan kehidupan, saya sangat berterima kasih kepada mereka, menghormati mereka. Saya mengucapkan selamat tinggal,” sambung potongan tulisan dalam unggahan tersebut.

Sebagaimana diketahui, Alves memang baru saja kembali ke Barcelona pada November 2021 silam. Pemain asal Brasil itu berhasil mencatatkan satu gol dan tiga assist dari 16 pertandingannya di semua kompetisi.

Alves sendiri merupakan salah satu pemain yang berpengaruh di Barcelona pada masa masanya. Pemain kelahiran Juazeiro itu bergabung dengan Blaugrana -julukan Barcelona- dari Sevilla pada tahun 2008.

Selama delapan tahun, Alves mampu menunjukkan taringnya sebagai salah satu bek kanan terbaik di Liga Spanyol. Tercatat, ia mampu mempersembahkan 23 gelar untuk Barcelona, dengan tiga diantaranya trofi Liga Champions.

Alves, yang kini sudah berusia 39 tahun sudah tergantikan perannya oleh para pemain yang lebih muda. Barcelona kini memiliki opsi Sergi Roberto, Sergino Dest, dan kemungkinan besar akan merekrut Cesar Azpilicueta dari Chelsea untuk melengkapi sisi kanan.

Sementara itu, Alves memang masih ingin bermain sepakbola meski usianya sudah terhitung tidak muda. Pemain kelahiran Juazeiro itu dikabarkan tengah mempersiapkan kebugarannya untuk tampil di Piala Dunia 2022.

Oleh sebab itu, Alves harus segera mencari klub baru agar bisa menjaga kebugarannya menjelang Piala Dunia 2022. Diketahui, Piala Dunia 2022 sendiri akan dilangsungkan pada November 2022 mendatang.(*)

.Baca : RAMALAN ZODIAK CINTA BESOK JUMAT 17 JUNI 2022: Aries Momen Menyenangkan, Sagitarius Lakukan Pendekatan Terbuka, Taurus Hindari Argumen, Pisces Kata-katamu yang Menyenangkan

.Baca : RAMALAN ZODIAK CINTA BESOK KAMIS 16 JUNI 2022: Taurus Menyenangkan Bersama Pasangan, Sagitarius  membawa hasil positif, Capricorn Keharmonisan dalam Hubunganmu.

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER