
SURYAKEPRI.COM – Klub raksasa Inggris, Manchester City dilaporkan sudah meraih kesepakatan untuk merekrut Kalvin Philips dari Leeds united. Sang pemain ingin bekerja di bawah bimbingan Josep Guardiola bersama City.
Kabar mengenai kesepakatan transfer Phillips disampaikan langsung oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano pada Sabtu (25/6/2022) dini hari WIB. Romano menegaskan bahwa Phillips sudah menerima pinangan City pada bursa transfer musim panas ini.
Menariknya, disebutkan bahwa Phillips telah menolak tawaran klub-klub lain demi bergabung dengan Man City. Ini memperkuat dugaan bahwa Phillips memang mengagumi hasil kerja Guardiola.
.Baca : PSG Dituntut, Kontrak Kylian Mbappe dan Lionel Messi Bisa Hangus
Kabarnya, Man City harus merogoh kocek hingga mendekati 50 juta pounds untuk pembelian Phillips. Angka tersebut tentu cukup tinggi untuk ukuran gelandang 26 tahun.
Pembelian Phillips juga menunjukkan kerja efektif Man City dalam merekrut pemain. Phillips jelas bakal mengisi ruang kosong yang ditinggalkan Fernandinho di Man City.