Rasno: Pulau Kundur Punya Potensi Besar di Sektor Pertanian dan Perkebunan
KARIMUN, SURYAKEPRI.COM – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) Rasno, SE, MSi mengatakan, pulau Kundur di Kabupaten Karimun punya potensi besar di sektor pertanian dan perkebunan.
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu terus mendorong para petani di Kundur untuk mendapatkan berbagai macam bantuan dari Pemerintah Kabupaten Karimun baik itu berupa benih, pupuk maupun administrasi kelompok tani yang ada.
Pria yang akrab disapa Bang No mengatakan, suburnya tanah di pulau Kundur menjadi alasan kuat sektor pertanian dan perkebunan bisa sangat maju.
Baca juga:Â Wakil Ketua DPRD Karimun, Rasno Gelar Reses di Kundur
Rasno menjelaskan, dirinya telah berkeliling dan melihat secara langsung lahan dan hasil para petani di Kundur, dan hasilnya memang sangat memuaskan.
“Saya memang sudah melihat lahan dan hasil dari para kelompok tani di sana, dan memang sangat bagus karena tanahnya yang begitu subur, dan dari situ saya sering diundang para kelompok tani untuk sekedar berdiskusi bersama,” ujar Rasno, (1/8/2023).
Ia menambahkan, para petani ini nantinya bisa berkembang dengan sangat pesat dengan cara harus ada perhatian kepada para kelompok tani secara intens.
Baca juga:Â Berjalan Kaki, Rasno Pimpin Bacaleg PDIP Daftar ke KPU Karimun
“Iya kita harus mendorong mereka dengan benar, secara bertahap tapi pasti, dengan memberikan mereka bantuan dan segala macam hal yang mereka butuhkan untuk mengembangkan kelompok tani mereka,” tambahnya.
Diketahui, Rasno telah membagikan ribuan bibit Kelapa Genjah Entok kepada kelompok tani se Kabupaten Karimun belum lama ini.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Karimun itu juga memberikan bantuan administrasi tiap kelompok berupa ratusan akta notaris beserta SK Kemenkumham-nya dan telah dibagikan sejak akhir tahun lalu secara bertahap hingga sekarang.
Baca juga:Â Wakil Ketua DPRD Karimun Bantah Pukul Kru Tugboat Vaquita Dolphin, Rasno: Itu Fitnah
Rasno melanjutkan, dirinya akan terus medorong sektor pertanian dan perkebunan hingga para kelompok tani bisa berkembang secara pesat.
“Saya akan terus mendorong dan berusaha terus, untuk membawa sektor pertanian dan perkebunan di pulau Kundur agar nantinya bisa berkembang dengan pesat, karena kita tahu hasil pertanian dan perkebunan di Kundur sangat banyak diminati daerah lain,” pungkasnya. (*)
Penulis: Rachta Yahya