SURYAKEPRI.COM – Ole Gunnar Solskjaer membawa belasan remaja dari akademinya ke Kazakhstan, termasuk Ethan Laird, untuk menantang FC Astana pada pertandingan Grup L Liga Eropa, Kamis (28/11/2019).
Sang manajer menurunkan hampir semua pemain akademi. Hanya tiga pemain senior yang dimasukan dalam Starting XI, yakni Jesse Lingard, Luke Shaw, dan penjaga gawang Lee Grant. Jika Axel Tuanzebe (22) juga dianggap pemain senior, maka ada empat pemain senior.
Hasilnya kurang menggembirakan, dimana MU takluk 1-2 dari tuan rumah. Ini merupakan kekalahan pertama Red Devils di Liga Eropa musim ini.
- BACA: Highlights Pertandingan Astana 2 – 1 Manchester United
- BACA: Takluk 2-1 dari Astana, Solskjaer Ngaku Tetap Optimistis
Tetapi penampilan para pemain akademi memberikan harapan kepada klub dan penggemar.
Di antara para pemain muda, enam di antaranya mendapatkan debutnya di tim senior dalam laga ini.
Tiga pemain masuk starter, yakni Dylan Levitt (19), Ethan Laird (18), dan Di’Shon Bernard (19). Tiga lainnya masuk sebagai pemain pengganti, yakni D’Mani Bughail-Mellor (19), Largie Ramazani (18), dan Ethan Galbraith (18).