Friday, March 29, 2024
HomeSportSepakbolaGebuk Arsenal 3-1, Liverpool Kokoh di Puncak Klasemen

Gebuk Arsenal 3-1, Liverpool Kokoh di Puncak Klasemen

spot_img

SURYAKEPRI.COM – Liverpool memperkokoh posisinya di puncak klasemen sementara hingga pekan ketiga Liga Inggris 2019-2020 dengan poin sembilan hasil tiga kemenangan beruntun.

Raihan itu setelah pasukan Jurgen Klopp menggebuk tamunya Arsenal 3-1 di Anfield, Sabtu (24/8/2019).

Ketiga gol tuan rumah masing-masing disumbangkan Joel Matip melalui sundulan pada menit ke-40.

Tambahan dua gol oleh Mohamed Salah pada menit 49 (penalti) dan menit 58.

Arsenal memperkecil skor menjadi 3-1 lewat gol Lucas Torreira menit ke-85.

Secara keseluruhan The Reds lebih menguasai pertandingan ini. Tampil penuh percaya diri. Mereka mengepung Arsenal dan terus menekan dari berbagai sisi.

Andy Robertson dan Trent Alexander-Arnold merepotkan para pemain lawan dari kedua sayap.

Saat laga baru berlangsung, sebuah sodoran Robertson ke kotak penalti nyaris berbuah gol seandainya Roberto Firmino bergerak sedikit lebih cepat.

Tuan rumah sempat dikejutkan oleh serangan balik cepat The Gunners. Di menit 11, Pierre-Emerick Aubameyang menyodorkan umpan terobosan kepada Nicholas Pepe.

Adrian keluar untuk menyapu bola, tapi mengarah ke kaki Aubameyang, sementara Adrian belum kembali ke gawang.

Aubameyang melepas tendangan spekulatif dari luar kotak penalti. Sayang, bola hanya menyamping tipis di sisi kanan gawang Adrian.

Lagi-lagi Arsenal memperoleh peluang. Joe Willock menyodorkan bola kepada Nicolas Pepe. Pemain rekrutan baru The Gunners melepaskan tembakan dari depan kotak pelati. Adrian cukup mudah mengamankan gawangnya.

Liverpool memperoleh kesempatan. Dani Ceballos melakukan kesalahan. Operannya justru mengarah kepada Sadio Mane di dalam kotak penalti. Mane menembak, tapi Bernd Lene menggagalkan upayanya.

Sebuah peluang lain diperoleh Pepe. Dia berhasil menusuk dari sisi kanan kemudian melepaskan tembakan, tapi masih menyamping.

Bahkan, di menit 36, Pepe lagi-lagi memperoleh peluang dan tinggal berhadapan dengan Adrian. Sepakannya berhasil ditepis Adrian.

Akhirnya Liverpool mencetak gol pertama di menit 41. Sepak pojok Alexander-Arnold disambut tandukan Joel Matip.

Skor 1-0 berakhir hingga waktu jeda.

Babak II

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER