Monday, May 20, 2024
HomeLainnyaInternasionalPria Ini Sekarat, tapi Selamat Setelah Digigit Ular Mamba Hijau yang Sangat...

Pria Ini Sekarat, tapi Selamat Setelah Digigit Ular Mamba Hijau yang Sangat Berbisa

Mamba hijau “sangat berbisa,” dan gigitannya dapat “menghentikan pernapasan dengan sangat cepat

spot_img

SURYAKEPRI.COM – Seorang pria sekarat akibat digigit ular yang sangat berbisa. Pria itu adalah seorang pemilik ular mamba hijau (Dendroaspis angusticeps) yang ‘sangat berbisa’ di North Carolina, Amerika Serikat.

Dikutip dari laporan Newsobserver.com, Kamis (25/3/2021), seorang pria Carolina Utara sekarat setelah digigit ular peliharaannya yang sangat berbisa, tetapi dia pulih setelah kebun binatang yang berjarak 250 mil jauhnya membawakan anti-racun ke rumah sakit tempat dia dirawat.

Sean Foley, kurator Herpetology di Riverbanks Zoo and Garden di South Carolina, mengatakan kepada McClatchy News bahwa dirinya mendapat telepon pada hari Minggu dari North Carolina Poison Control. Mereka meminta 10 botol anti racun untuk seorang pria di RS Raleigh yang telah digigit ular mamba hijau.

BACA JUGA:

Kebun binatang langsung bekerja untuk menyusun rencana demi secepat mungkin membawa anti-racun ke Rumah Sakit UNC REX di Raleigh.

Mamba hijau “sangat berbisa,” dan gigitannya dapat “menghentikan pernapasan dengan sangat cepat,” kata Foley.

Jika Tanpa Anciracun…

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER