Sunday, May 19, 2024
HomeSportSepakbolaVideo Highlights: Napoli 2-0 Sassuolo Diwarnai Rekor 4 Gol Dibatalkan

Video Highlights: Napoli 2-0 Sassuolo Diwarnai Rekor 4 Gol Dibatalkan

spot_img
SURYAKEPRI.COM – Napoli menundukkan Sassuolo 2-0 di Stadio San Paolo, Sabtu (25/7/2020). Laga ini mencetak rekor empat gol dianulir. Satu oleh lines man dan tiga oleh Video Assistant Referee (VAR). Gianluca Aureliano memimpin pertandingan ini.

Elseid Hysaj membuka skor pada menit 8 untuk Napoli. Tembakan dari luar kotak penalti yang tak terduga setekah menerima bola dari Piotr Zielinsk. 1-0. Itu adalah gol pertamanya untuk Partenopei. Allan menjadikan skor 2-0 pada menit 90+4.

Filip Djuricic frustrasi setelah gol balasannya untuk menyamakan skor di menit 32 dianulir VAR karena dirinya terperangkap offside.

Djuricic kembali membobol gawang David Ospina pada menit 37, tetapi dianulir VAR karena Hamed Traore telah terperangkap offside.

Francesco Caputo kemudian membobol gawang David Ospina pada babak kedua, menit 49, namun kembali dianulir VAR karena Caputo sudah terperangkap offside sebelum menerima bola.

Giliran Domenico Berardi membobol gawang Ospina pada menit 61. Lagi-lagi gol ini dibatalkan oleh VAR karena Francesco Caputo dalam posisi offside.

Akhirnya, Allan menuntaskan umpan Dries Mertens pada menit 90+4 untuk membawa Napoli unggul 2-0.

Sassuolo bermain bagus di laga ini, dimana mereka sangat agresif sejak awal. Tim tamu mampu mengimbangi Napoli dengan memegang 49 persen ball possession.

Napoli saat ini menempati posisi 7 klasemen dengan 59 poin. Sementara Sassuolo berada persis di bawahnya dengan 48 poin dari 35 pertandingan musim ini.

SUSUNAN PEMAIN:

Napoli: Ospina; Di Lorenzo, Manolas (Maksimovic 59), Koulibaly, Hysaj; Fabian Ruiz (Allan 79), Lobotka, Zielinski (Elmas 79); Callejon (Politano 67), Milik (Mertens 67), Insigne.

Pelatih: Gennaro Gattuso

Sassuolo: Andrea Consigli; Muldur (Toljan 46), Marlon, Ferrari, Rogerio (Manzari 88); Locatelli (Kyriakopoulos 82), Magnanelli; Berardi, Djuricic (Haraslin 82), Traore (Raspadori 73); Caputo.

Pelatih: Roberto De Zerbi.

Penulis: Eddy Mesakh | Sumber: Footballa Italia

BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img

POPULER